Karapan Sapi Bupati Sumenep Cup 2024 Dorong Pertumbuhan Ekonomi Rakyat

Pekaaksara

Karapan Sapi
Pelaku UMKM di Karapan Sapi Bupati Sumenep Cup 2024 (Foto:Pekaaksara.com)

SUMENEP, pekaaksara.com – Karapan sapi Bupati Sumenep Cup 2024 memberikan sejuta manfaat bagi pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM). Pasalnya, keterlibatan UMKM di acara tersebut mampu mendorong pertumbuhan ekonomi rakyat.

Bukan hanya perkataan semata, hal itu langsung dirasakan oleh salah satu pelaku UMKM di Sumenep, Ahmad. Dia mengaku panen keuntungan saat berjualan di karapan sapi Bupati Sumenep Cup 2024 yang berlangsung di lapangan Bluto, Sabtu (6/1/2024).

Ahmad ikut melibatkan diri berjualan di area lokasi lomba. Dia menjual makanan ringan yang beragam. “Acara seperti ini tentu sangat membantu pelaku UMKM. Termasuk saya yang juga turut terlibat berjualan. Tidak sia-sia bangun pagi-pagi,” kata Ahmad.

BACA JUGA : Karapan Sapi Bupati Sumenep Cup 2024, Pererat Silaturrahmi Warga Madura

Diketahui, setiap kegiatan apapun di kota keris ini selalu melibatkan pelaku UMKM. Itu merupakan komitmen Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo sejak dilantik sebagai Wakil Bupati (Wabup).

“Perputaran ekonomi melalui pelaksanaan event-event memang cukup besar. Itulah kemudian kita selalu melibatkannya dalam acara apapun di Sumenep, utamanya kalender event,” ucapnya.

Cak Fauzi sapaan akrabnya menambahkan, Sumenep Calendar of Event 2024 bukan hanya kegiatan yang kemudian untuk mengenalkan sektor wisata dan budaya.

Tetapi, lanjut dia, ada hal penting yang perlu terus ditingkatkan, itu adalah perekonomian masyarakat Sumenep. “Saya kira UMKM telah menjadi tulang punggung perekonomian di Sumenep,” ucapnya.

Untuk itu, ia menelankan kepada panitia event agar selalu memberikan ruang seluas-luasnya kepada UMKM untuk ikut serta memeriahkan kegiatannya. (*)

Baca Juga

Tinggalkan komentar

PASANG IKLAN DI SINI