pekaaksara.com – Presiden Jokowi Dodo menyebutkan nama-nama yang cocok mendampingi Ganjar Pranowo di Pilpres 2024 mendatang. Salah satunya, Mahfud MD yang saat ini menjabat sebagai Menko Polhukam.
“Banyak, banyak. Ada pak Erick, ada Sandiaga Uno, pak Mahfud, ada pak Ridwan Kamil, pak Imin, Erlangga termasuk pak Prabowo,” sebut Jokowi di Solo, Jawa Tengah.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) melaksanakan salat Idul Fitri 1444 H/2023 M di Masjid Raya Sheikh Zayed, Solo. Tampak Jokowi didampingi Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo resmi diusung Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan menjadi Capres pada Pemilu 2024 mendatang.
Hal tersebut ditetapkan langsung Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri di Istana Batutulis, Bogor, Jawa Barat, Jumat (21/4).
Usai diumumkan sebagai Calon Presiden (Capres) dari PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo satu mobil dengan Presiden Joko Widodo menuju Solo, Jawa Tengah.
Ganjar Pranowo mengatakan, banyak hal yang dibicarakan saat diperjalanan setelah dari Batutulis menuju Solo.
Percakapan dengan Jokowi, papar Ganjar, semuanya berkaitan dengan Politik. Politik persiapan, proses-proses, pesan kebangsaan, kenegaraan maupun PR penting. (*)