SUMENEP, pekaaksara.com – Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo mengucapkan selamat kepada empat Tim Kecamatan yang telah lolos ke Semifinal Turnamen Sepak Bola Bupati Sumenep Cup 2023 U-17.
Empat Tim tersebut yakni, Kecamatan Pasongsongan, Masalembu, Arjasa dan Raas. Keempat tim tersebut akan melangsungkan pertandingannya besok, Jumat (29/09/2023) di Stadion A. Yan, Sumenep. Kick Off pukul 13.45-15.30 WIB.
Dari empat tim itu, hanya dua klub sepak bola yang akan memperebutkan tiket final Turnamen Sepak Bola Bupati Sumenep Cup 2023 U-17.
“Saya atas nama pribadi dan Pemkab Sumenep mengucapkan selamat kepada empat tim yang telah berjuang sampai detik ini. Kalian hebat luar biasa,” ucapnya, Kamis (28/09/2023).
Pihaknya sangat mengapresiasi empat tim yang terus bertahan hingga meraih tiket semifinal. Dan besok kembali bertanding memperebutkan final.
Luar biasanya, kata Cak Fauzi sapaan akrabnya, dari empat tim kesebelasan itu kebanyakan dari Kepulauan. Dengan begitu, menandakan bahwa masyarakat pulau benar-benar antusias terhadap dunia olahraga sepak bola.
Bahkan banyak bibit-bibit unggul yang bisa diseleksi untuk mengharumkan nama baik Kabupaten Sumenep dalam dunia sepak bola.
Cak Fauzi berpesan, agar tetap menjaga sportivitas dalam setiap pertandingan. Sebab, lanjutnya, sportivitas adalah nilai etis yang harus ada dalam setiap pertandingan olahraga.
Nilai sportivitas harus ditanamkan, tanpa nilai tersebut maka kecurangan dan ketidakadilan akan terjadi didalam sebuah permainan.
“Lawan bertanding itu adalah kawan yang diikat oleh pesaudaraan olahraga. Jadi, jangan mengedepankan egosentris apalagi curang dalam pertandingan,” ujarnya.
Bagi tim Kecamatan yang belum sampai di detik ini, diharapkan tetap terus berjuang dengan berlatih semaksimal mungkin karena masih banyak waktu untuk kembali bertanding di turnamen ini.
“Mari bersama saksikan laga bergengsi besok di Stadion A. Yani. Dukung tim kebanggaannya, satukan tekad bersama menuju olahraga Sumenep yang luar biasa,” pungkasnya. (*)