Dinilai Berhasil Memimpin, Demokrat Rekom Khofifah-Emil di Pilkada Jatim 2024

Pekaaksara

Demokrat
Anggota Badan Pemenangan Pemilu DPP Partai Demokrat, Anis Fauzan

SURABAYA, pekaaksara.com – Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudoyono (AHY) secara resmi memberikan rekomendasi kepada Khofifah Indar Parawansah dan Emil Dardak sebagai Cagub/Cawagub Jawa Timur (Jatim) pada Pilkada 2024.

Rekomendasi itu berdasarkan hasil keputusan melaui rapat Majelis Tinggi Partai pada 12 Desember 2023 kemarin. Dalam keputusan tersebut menyebutkan bahwa Khofifah – Emil Dardak harus dilanjutkan untuk periode berikutnya atau Pilkada 2024.

Anggota Badan Pemenangan Pemilu DPP Partai Demokrat, Anis Fauzan mengatakan, usungan terhadap kedua tokoh tersebut bukanlan tanpa alasan. Melainkan dilihat dari keberhasilan yang telah dicapai selama memimpin Jawa Timur periode sebelumnya.

“Kami menilai kinerja Khofifah-Emil A plus. Masyarakat senang punya pemimpin yang pekerja keras dan mengayomi seperti beliau berdua,” katanya, Senin (18/12/2023).

Anis mencontohkan, selama kepemimpinan Khofifah – Emil kualitas pendidikan di Jawa Timur meningkat. Bahkan kampus internasional seperti Western Sydney University (WSU) akan membuka kampus internasional di Jawa Timur.

Bidang pangan, Jawa Timur menjadi lumbung pangan terbesar nasional dengan produksi padi tertinggi pada 2023. Predikat sebagai lumbung pangan nasional berhasil dipertahankan selama empat tahun berturut-turut sejak 2020.

Berdasarkan angka sementara produksi padi yang dirilis oleh Badan Pusat Statistik (BPS), Provinsi Jawa Timur kembali menduduki peringkat pertama penghasil padi terbesar 2023 di Indonesia dengan total 9,591 juta ton gabah kering giling (GKG) atau setara beras sebesar 5,538 juta ton.

Bahkan mencapai 1/6 dari produksi beras nasional. Kontribusi Jawa Timur menghasilkan beras dalam jumlah besar sejalan dengan kegigihan warganya. Sebagian besar petani mengelola lahan sawah pertanian padi dengan menggunakan pupuk organik yang sangat bermanfaat dalam memberikan multiplayer effect.

“Capaian diatas hanya sebagian kecil dari prestasi Khofifah – Emil. Jika dijabarkan semuanya, kurang banyak. Intinya, rakyat Jatim sangat puas dengan kerja keduanya,” ujar pria yang juga Caleg DPR RI Dapil Jawa Timur IV (Jember – Lumajang).

Anis menyampaikan, Pileg dan Pilkada satu tarikan nafas. Jika sukses Pileg, kursi Partai Demokrat di Jawa Timur bertambah. Maka, lanjut dia, kerja-kerja pemenangan Pilkada nanti juga akan semakin efisien.(*)

Baca Juga

Tinggalkan komentar

PASANG IKLAN DI SINI