Sukseskan Festival Paralayang, Dinkes dan KB Sumenep Terjunkan 8 Tim Kesehatan

Pekaaksara

Kepala Dinas Kesehatan dan KB Sumenep Agus Mulyono bersama tim kesehatan

pekaaksara.com, Sumenep – Dinas Kesehatan dan Keluarga Berencana (Dinkes KB) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, menerjunkan delapan (8) tim pada pelaksanaan Festival Paralayang di Puncak Lanjari, Minggu (4/6).

Delapan tim itu merupakan gabungan dari beberapa tenaga kesehatan (Nakes) tingkat Puskesmas di Sumenep.

Dari 8 tim kesehatan itu dibagi menjadi dua Shift kerja. Pagi hari 4 tim dan siang 4.

“Delapan tim ini khusus hari ini saja (waktu pelaksanaan festival Paralayang),” terang Kepala Dinas Kesehatan dan Keluarga Berencana (Dinkes dan KB) Sumenep Agus Mulyono.

Pihaknya mengaku tidak hanya menerjunkan tim kesehatan di pagelaran hari ini. Melainkan, sejak hari pertama pada Kamis (1/6) sudah melibatkan tim kesehatan ke lokasi.

Tim kesehatan dilibatkan pada pelaksanaan tersebut sebagai bentuk partisipasi guna sama-sama menyukseskan festival bergengsi se-Jawa Timur di Sumenep itu serta membantu evakuasi apabila ada yang sakit.

“Semua kebutuhan yang berkaitan dengan kesehatan kita lengkapi. Seperti obat-obatan yang dibutuhkan,” ungkapnya.

Diketahui, festival Paralayang se-Jatim seri 1 sukses terselenggara di Puncak Lanjari, Desa Soddara. Berlangsung empat hari. Mulai dari tanggal 1-4 Juni 2023.

Kegiatan tersebut merupakan serangkaian acara dari kalender event Sumenep 2023.

Event bergengsi itu diikuti sebanyak 40 atlet profesional di Jawa Timur. (*)

Baca Juga

Tinggalkan komentar

PASANG IKLAN DI SINI