Tanam Bawang di Kota Depok, Menteri AHY: Kontribusi Terhadap Ketahanan Pangan

Pekaaksara

Menteri AHY
Menteri AHY tanam bawang di Kota Depok

DEPOK, pekaaksara.com – Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menanam bibit bawang di Urban Farming Ketahanan Pangan Kota Depok, Kamis kemarin.

“Dengan cara ini menjadi bukti bahwa kita juga berkontribusi pada ketahanan pangan, bukan hanya di Depok atau Jawa Barat, tapi tentunya secara nasional,” kata Menteri AHY.

Menurut Menteri AHY, ketahanan pangsn sangat penting di masa depan, mengingat jumlah manusia juga semakin banyak.

“Manusia semakin banyak, begitu juga dengan kebutuhan. Indonesia harus punya ketahanan pangan dan itu dimulai dari produktivitas pertanian,” ujar dia.

“Ketika semua itu bisa dijalankan denga baik maka tidak akan terjadi yang namanya tanah kering, kelaparan karena sudah ada persiapan matng sebelumnya melalui ketahanan pangan,” jelas AHY.

Menurut dia, setiap orang dianjurkan untuk tidak hanya membangun fisik, tetapi juga dibarengi dengan kekuatan pangan termasuk lingkungan. Sebab, lanjut dia, bisa menghadirkan nilai ekonomi yang baik untuk masyarakat.

Diinformasikan, kegiatan tanam bibit bawang dilakukan usai melihat langsung proses ukur tanah milik warga setempat sebagai bentuk keamanan serta kenyamanan masyarakat atas hak milik (*)

Baca Juga

Tinggalkan komentar

PASANG IKLAN DI SINI