Manfaat Perusahaan Rokok Lokal Sumenep bagi Kesejahteraan dan Perekonomian Masyarakat

Pekaaksara

Sumenep
Petani tembakau di Sumenep

SUMENEP, pekaaksara.com – Kehadiran pabrik rokok lokal di Kabupaten Sumenep, Madura, membawa angin segar bagi petani tembakau, memberikan dampak positif yang jauh melampaui keuntungan ekonomi.

Salah satunya dirasakan oleh Maimunah, seorang petani tembakau asal Kecamatan Pakandangan, yang mengungkapkan betapa besar manfaat yang ia peroleh dari stabilitas harga tembakau yang ditawarkan oleh perusahaan rokok lokal.

Dengan pembelian yang konsisten dari perusahaan rokok lokal, harga tembakau pun lebih stabil dibandingkan sebelumnya yang sering terombang-ambing. “Manfaat itu benar kami raskaan, bisa melunasi hutang-hutang dan bahkan membeli lahan baru untuk bertani,” katanya, Selasa (18/2/2025).

Tak hanya itu, stabilitas harga juga membawa dampak positif bagi perekonomian petani lainnya di sekitar Sumenep. Mereka kini bisa menanam dengan lebih tenang, tanpa takut harga jatuh saat panen, dan semakin bersemangat menjaga kualitas tembakau.

Bersamaan dengan pengakuan para petani, Anggota Komisi II DPRD Sumenep, H. Masdawi, juga menyatakan bahwa keberadaan perusahaan rokok lokal berkontribusi dalam menjaga stabilitas harga tembakau dan meningkatkan ekonomi petani. Dengan meningkatnya produksi tembakau yang sebelumnya hanya 3.000 ton, perusahaan rokok lokal turut mendorong petani untuk meningkatkan hasil panen mereka.

Harapan pun tumbuh, agar perusahaan rokok lokal terus berkembang dan memberikan dampak positif berkelanjutan bagi kesejahteraan petani tembakau di Sumenep (*)

Baca Juga

Tinggalkan komentar

PASANG IKLAN DI SINI