Tok! KPU Sumenep Tetapkan 877.135 DPT pada Pemilu 2024

Pekaaksara

Foto bersama usai rapat pleno terbuka penetapan DPT pada Pemilu 2024 di Sumenep

SUMENEP, pekaaksara.com – Daftar Pemilih Tetap (DPT) pada Pemilu 2024 di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur sebanyak 877.135 pemilih.

Adapun rinciannya, sebanyak 462.795 pemilih perempuan dan 414.340 pemilih laki-laki, yang tersebar di 3.863 Tempat Pemungutan Suara (TPS) se Sumenep.

Penetapan DPT itu, berdasarkan hasil rapat pleno terbuka yang dilaksanakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumenep, Selasa (20/06/2023) di salah satu hotel di Sumenep.

Ketua KPU Sumenep Rahbini mengungkapkan, penetapan DPT kali ini merupakan tahap akhir dari jumlah pemilih di Sumenep yang dilakukan melalui proses sebelumnya. Tetapi, kata dia, jumlah pemilih ini tidak bersifat paten. Sewaktu-waktu bisa berubah melihat situasi.

“Misalnya, sebelumnya sudah tercatat di daftar pemilih, namun meninggal dunia. Otomatis tidak bisa memilih,”terangnya

Kemudian, misalnya ada masyarakat yang tidak terdaftar di DPT bantinya akan dimasukan ke daftar pemilih tambahan dengan syarat menunjukan KTP Eletronik terbaru.

Rapat Pleno terbuka dihadiri Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), dan pengurus Partai. (*)

Baca Juga

Tags

Tinggalkan komentar

PASANG IKLAN DI SINI