Harga Komoditas Pangan di Sumenep Aman hingga Lebaran Idul Fitri 2024

Pekaaksara

Sumenep
Kepala Diskoperindag Sumenep M. Ramli

SUMENEP, pekaaksara.comHarga komoditas pangan di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, dipastikan aman hingga momen lebaran Idul Fitri 2024.

Kepala Dinas Koperasi UMKM dan Perdagangan (Diskoperindag) Sumenep M. Ramli, Rabu (3/4/2024) mengatakan, harga komoditas tersebut diketahui berdasarkan hasil pantauan di masing-masing pasar tradisional.

Menurut Ramli, harga komoditas di Sumenep aman karena beberapa faktor. Yang diantaranya adalah pasokan dengan kebutuhan stabil.

Dia menekankan, konsumen ataupun pedagang tidak melakukan penimbunan kebutuhan pokok pangan. Karena hal itu menjadi atensi khusus Aparat Penegak Hukum (APH). Bahkan bisa mengarah kepidana.

“Jangan panik untuk kebutuhan hingga lebaran idul fitri,” kata dia.

Harga komoditas pangan di Sumenep 2024

Beras bengawan (premium) Rp15.000 per kilogram, mentik (medium lokal) Rp14.000.

Gula pasir dalam negeri Rp17.000 per kilogram.

Minyak goreng premium (kemasan botol) Rp38.000 per 2 liter, premium (kemasan botol) Rp19.000 satu liter, curah tanpa merek Rp17.000 per kilogram dan minyak kita 1 liter Rp15.000.

Daging sapi murni Rp125.000 per kilogram, daging ayam broiler Rp44.000 dan daging ayam kampung Rp48.000 per kilogram, daging ayam Ras Rp44.000. Telur ayam Ras Rp28.000, telur ayam kampung Rp48.000.

Cabe merah besar Rp 48.000 per kilogram, kecil (rawit) Rp28.000. Bawang merah besar Rp35.000 per kilogram, putih Rp38.000. (*)

Baca Juga

Tinggalkan komentar

PASANG IKLAN DI SINI