Penguatan Potensi Desa dan Informasi Jadi Fokus Pengabidan HIMPASS Sumenep

Pekaaksara

Himpass
Wabup Sumenep saat melepas keberangkatan HIMPASS di Pelabuhan Kalianget

SUMENEP, pekaaksara.com – Himpunan Mahasiswa Sapeken Sumenep (HIMPASS) melaksanakan pengabdian di Desa Sadulang, Kecamatan Sapeken, selama 4 hari kedepan. Terhitung mukai tanggal 3 – 6 April 2024. Pengabdian tahun ini sudah ke – 6 kalinya.

HIMPASS merupakan organisasi kemahasiswaan khusus Mahasiswa pulau Sapeken yang sedang menempuh pendidikan di perguruan tinggi di Sumenep.

Wakil Bupati Sumenep Dewi Khalifah melepas langsung keberangkatan mereka di Pelabuhan Kalianget, Selasa (2/4/2024) kemarin.

Dewi Khalifah berharap, HIMPASS dapat melaksanakan pengabdiannya dengan baik dan sesuai dengan harapan bersama.

“Terus berkolaborasi dengan masyarakat, Kades, serta kelompok organisasi yang ada di lingkungan Desa Sadulang untuk dapat memudahkan adik-adik menyelesaikan tugas,” kata dia.

Dia berpesan, agar potensi yang ada di Desa Sadulang dikembangkan. Baik itu olahan yang bisa menjadi produk unggulan, SDM atau pun alam.

Menurut Wabup, di Sapeken banyak potensi yang bisa dikembangkan. Namun, masih lemah di eksplorasinya. Oleh karena itu, lanjut dia, tugas Himpass adalah mengangkat potensi tersebut.

Sementara itu, ketua umum HIMPASS, Andik Papa mengatakan, bahwa pengabdian tahun ini fokus pada penguatan informasi dan potensi Desa.

Termasuk melaksanakan kegiatan sosial yang akan bekerjasama dengan beberapa komunitas pemuda Desa.

“Selama 4 hari nantinya, kami akan fokus terhadap penguatan Desa, termasuk mendorong motivasi bagi kaum muda di Sadulang untuk melanjutkan kuliah,” terang Andik (*)

Baca Juga

Tinggalkan komentar

PASANG IKLAN DI SINI