Berbagai Lomba Keagamaan Warnai HUT ke-79 RI di Desa Pasongsongan

Pekaaksara

Desa Pasongsongan
Perangkat Desa Pasongsongan setelah membuka acara lomba keagamaan semarak HUT ke-79 RI (Foto:Pekaaksara.com)

SUMENEP, pekaaksara.com – Pemerintah Desa (Pemdes) Pasongsongan, Kabupaten Sumenep, Madura, menggelar berbagai lomba keagamaan seperti Adzan, Sambung Ayat dan Aqoid 50 dalam rangka memeriahkan HUT ke-79 RI Tahun 2024.

Lomba keagamaan yang diikuti ratusan peserta lingkup Desa Pasongsongan itu, dijadwalkan berlangsung selama delapan hari. Terhitung mulai hari ini, Senin (19/8/2024) sampai Minggu, (25/8/2024) di wilayah setempat.

Kepala Desa Pasongsongan, Ahmad Saleh Hariyanto memaparkan tujuan dilaksanakannya lomba keagamaan di desanya. Yaitu untuk mengedukasi serta menanamkan nilai-nilai Akidah Islamiyah kepada masyarakat teruma penerus bangsa.

“Sangat penting lomba keagamaan ditanamkan kepada masyarakat guna meningkatkan nilai-nilai perilaku yang baik dalam kehidupan sehari-hari,” ujarnya, Senin (19/8/2024).

Selama dirinya memimpin Desa Pasongsongan, selalu menyemarakkan hari kemerdekaan dengan barbagai perlombaan yang dikemas berbeda setiap tahunnya.

Tahun 2023, bersifat umum yang mencapai belasan jenis lomba. Semuanya berjalan maksimal dan pesertanya pun diikuti oleh masyarakat sekitar. Untuk tahun ini, pihkanya fokus pada lomba keagamaan.

“Setiap tahun kita memang mengemasnya dengan bermacam pola agar tidak monoton, sehingga peserta tidak jenuh saat mengikuti perlombaan,” terangnya.

Puncak pelaksanaan akan dimeriahkan oleh berbagai macam pertunjukan seni budaya. Sebab, selain dikenal sebagai wilayah yang agamis, Desa Pasongsongan juga terkenal dengan seni budayanya. Seperti musik Tongtong yang sudah dikenal dunia.

Sebagai tambahan informasi, ada tiga grup musik tongtong legendaris di Desa Pasongsongan. Yakni Angin Ribut, Dewa Amor, dan Puser Angin (*)

Baca Juga

Tinggalkan komentar

PASANG IKLAN DI SINI