2023, Pendaftar Jalur UM-PTKIN UIN KHAS Jember Capai 6.391 Orang, Ungguli 43 PTKIN di Indonesia

Pekaaksara

pekaaksara.com, JemberKampus Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq (UIN KHAS) Jember, Jawa Timur terus diminati calon mahasiswa baru.

Terbukti, pada jalur UM-PTKIN 2023, sebanyak 6.391 calon Maba yang telah mendaftar dan yang akan mengikuti tes seleksi melalui ujian Sistem Seleksi Elektronik (SSE).

Jumlah tersebut diklaim mengungguli 43 dari 59 Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) lain di indonesia.

Menurut data di UIN KHAS Jember, peserta ujian SSE UM-PTKIN se Indonesia sebanyak 278.961 orang. 6.391 diantaranya para calon Maba memilih di UIN KHAS Jember.

Tentu, hal ini menjadi kebanggaan tersendiri karena kampus yang didirikan oleh tokoh pejuang kemerdekaan RI ini berada diurutan ke 16 dari 59 PTKIN se Indonesia yang paling diminati.

Kepala Bagian Akademik UIN KHAS Jember Samhadi mengungkapkan, ujian SSE akan berlangsung kurang lebih 11 hari. Terhitung sejak tanggal 29 Mei sampai 8 Juni 2023 secara kondusif dan sesuai aturan yang ada.

Dia memaparkan, calon Maba yang telah mengikuti tes SSE jalur UM-PTKIN pada Senin, 29 Mei 2023 ada sebanyak 2.224 orang.

Selama pelaksanaan tes ujian, pengawasan ketat terus dilakukan guna mengantisipasi terjadinya kecurangan. “Kita tidak ingin hal itu terjadi. Karena kampus kita ini adalah perguruan tinggi yang anti dengan kecurangan.” Katanya, Selasa (30/5).

Samhadi menjelaskan, UM-PTKIN merupakan  seleksi masuk PMB PTKIN yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama Republik Indonesia. Pelaksanaanya serentak diseluruh indonesia.

Diketahui, Kampus yang berlokasi di Kecamatan Kaliwates, Jember ini sebelumnya telah melaksanakan tes UM-PTKIN jalur Seleksi Prestasi Akademik dan Non Akademik (SPAN-PTKIN.

Maba yang mengikuti tes pada jalur tersebut ada sebanyak 8 ribu orang. Yang telah dinyatakan lulus dan sesuai dengan hasil yang memuaskan ada sebanyak 1.613 peserta.

“Dari 1.613 Mahasiswa terpilih itu, sampai sekarang ada 998 orang yang sudah melakukan daftar ulang,” ungkapnya.

UIN KHAS Jember akan menerima sebanyak 4.050 Mahasiswa dari tiga jalur. UM-PTKIN, SPAN-PTKIN dan jalur Mandiri. (*)

Baca Juga

Tinggalkan komentar

PASANG IKLAN DI SINI