SUMENEP, pekaaksara.com – Doa bersama tiga tahun kepemimpinan Bupati-Wakil Bupati Sumenep, Madura, Jawa Timur, berlangsung khidmat di Aula Islamic Center, Batuan, setempat, Senin (26/2/2024).
Bupati Achmad Fauzi Wongsojudo, jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), tokoh ulama dan ratusan undangan turut hadir dalam acara tersebut.
“Alhamdulillah acara ini berjalan lancar,” kata Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo.
Selain menggelar doa bersama, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep melalui Bagian Kesmas ini juga melaksanakan beragam kegiatan lainnya. Seperti, Isra Mi’raj dan pelatihan salat bagi seluruh undangan.
Menurut cak Fauzi, pelatihan salat ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas yang baik dan benar dalam gerakan salat.
“Salat adalah kewajiban yang harus dilakukan dengan baik dan benar berdasarkan ajaran dan tuntunan agama,” ujarnya.
Setelah mengikuti pelatihan, yang hadir mendapatkan sertifikat.
Sedangkan peringatan Isra Mi’raj dalam rangka memperingati sejarah perjalanan Nabi Muhammad SAW dari masjidil haram di Makkah hingga Masjid Al-Aqsha Palestina.
Dan terus menghadap tuhan hingga batas terjauh yang bisa dicapai makhluk yaitu Sidratul Muntaha.
Hal ini kemudian, lanjut Cak Fauzi, menjadi pelajaran penting bagi masyarakat dalam melaksanakan kegiatan sehari-hari.
“Memperingatinya adalah keharusan bagi umat muslim. Semoga kita semua mendapat syafaat kanjeng Nabi Muhammad SAW,” harapnya (*)