SUMENEP, pekaaksara.com – Achmad Fauzi Wongsojudo dikenal sebagai sosok pemimpin yang merakyat. Hal itu diungkapkan oleh politisi senior dari Partai Amanat Nasional (PAN) Faisal Muhlis.
Dia menilai, sejak memimpin kota keris ini Achmad Fauzi tidak pernah membatasi diri dengan siapapun termasuk masyarakat dalam hal menerima masukan untuk kemajuan Kabupaten di ujung timur pulau Madura ini.
Dan ketua DPC PDI Perjuangan Sumenep ini pun dikenal sebagai tokoh yang humble serta berani menerima kritik memperjuangkan nilai politik kebijakan yang benar.
“Saya tau sendiri pak Fauzi adalah figur pemimpin yang merakyat dan humble, menerima masukan dari siapapun,” kata Faisal Muhlis, Rabu (27/3/2024).
Faisal mengaku telah lama mengenal Bupati Sumenep Achmad Fauzi, bahkan sebelum menjabat.
Beberapa tahun kemudian, keduanya memiliki jabatan yang berbeda. Achmad Fauzi Bupati sedangkan Faisal Muhlis Anggota DPRD.
Meski berbeda jabatan, keduanya tetap menjalin hubungan komunikasi yang baik apalagi untuk urusan kemaslahatan masyarakat.
Menurut dia, Achmad Fauzi Wongsojudo tetap cocok menjadi seorang Bupati untuk periode selanjutnya.
Dia pun menjabarkan beberapa keberhasilan Achmad Fauzi yang selama memimpin Sumenep periode 2020-2024.
Pertama, dari segi kebijakan. Kebijakan yang ia terapkan dinilai sangat memihak terhadap kepentingan masyarakat. Utamanya dalam peningkatan ekonomi rakyat.
Seperti, bantuan bagi guru ngaji. Kemudian, bagi pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) yang semula tidak bisa berjualan di area taman bunga kini sudah merasakan berkahnya.
Lalu, terhadap pedagang kaki lima (PKL) yang sebelumnya tidak memiliki tempat strategis untuk mengais rezeki, kini sudah terfasilitasi dengan baik. Tajamara buktinya.
Para pedagang mendapat akomodasi tempat untuk mengenalkan produk olahannya setiap akhir pekan di depan Pendopo Keraton Sumenep. Tentu, penghasilan pedagang meningkat.
Tak cukup itu, Bupati Fauzi mampu menurunkan angka kemiskinan. Per 2023, menjadi 18,70 persen dari yang semula 18,76 persen. Kebijakan itu mampu dirasakan masyarakat umum.
Dan bahkan banyak hal lain yang dilakukannya sehingga persoalan-persoalan teratasi dengan baik dan dirasakan langsung oleh warga Sumenep.
Dengan banyak prestasi serta kebijakannya yang benar-benar dirasakan manfaatnya, Achmad Fauzi Wongsojudo menerima banyak mendapat penghargaan baik tingkat regional maupun nasional.
“Pada intinya, Achmad Fauzi Wongsojudo mampu membawa perubahan untuk Sumenep dan cocok untuk kembali menjadi Bupati,” tukasnya (*)