Tutup rangkaian HUT RI ke 78, Camat Pasongsongan: Kekompakan Harus Tetap Terjaga

Pekaaksara

Camat Pasongsongan Fariz Aulia Utomo (Foto:Pekaaksara.com

SUMENEP, pekaaksara.com – Serangkaian HUT ke 78 RI di Kecamatan Pasongsongan, Sumenep Madura, Jawa Timur, resmi ditutup, Sabtu (09/09/2023) malam, di lapangan Sawunggaling, Pasongsongan.

Acara yang berlangsung meriah itu mampu memukau ribuan penonton dari berbagai penjuru.

Baca juga : Sejarah Baru Karnaval Budaya Kecamatan Pasongsongan Sedot Ribuan Penonton

Camat Pasongsongan Fariz Aulia Utomo menyampaikan banyak terimakasih kepada seluruh masyarakat Pasongsongan yang telah ikut andil memperingati HUT ke 78 RI.

Atas nama Pemerintah Kecamatan Pasongsongan, pihaknya sangat mengapresiasi kinerja panitia yang telah mengemas sedemikian rupa sehingga berjalan maksimal dan mampu memukau banyak kalangan.

“Kurang lebih selama sebulan penuh acara ini diselenggarakan bersama-sama terhitung sejak 7 Agustus hingga 9 September, Alhamdulillah berjalan lancar dan sukses,” tutur Fariz.

Namun patut disadari bersama bahwa masih ada kekurangan yang perlu di evaluasi agar lebih baik lagi untuk pelaksanaan serupa di tahun berikutnya.

“Di dunia ini tak ada yang sempurna. Melainkan kesempurnaan itu hanyalah milik Allah. Kita sebagai hambanya hanya bisa belajar untuk memperbaiki diri,” ujarnya.

Fariz mengatakan, momentum Kemerdekaan ini sebagai salah satu ajang silaturrahim seluruh warga Kecamatan Pasongsongan dalam menjaga kekompakan antara satu dengan yang lainnya.

Mengingat, di Kecamatan Pasongsongan ini bermacam-macam wilayah. Ada pegunungan juga pesisir dan memiliki 10 desa. Namun, dalam keberagaman itu mampu saling menjaga satu smaa lain.

“Berbeda-beda tapi tetap dalam satu tujuan yaitu untuk kemajuan Pasongsongan,” katanya.

Di akhir sambutannya, dia berpesan tetap semangat menjaga kekompakan dan soliditas ini, dan telah membuktikan bahwa Kecamatan Pasongsongan mampu lebih baik dari kecamatan lainnya.

Diketahui, terdapat 32 Lomba yang diselenggarakan oleh Kecamatan Pasongsongan pada peringatan HUT ke 78 RI. Tahun berikutnya, akan dikemas se meriah mungkin bahkan dia kali lipat dari tahun ini. (*)

Baca Juga

Tinggalkan komentar

PASANG IKLAN DI SINI