Bupati Sumenep Cup U-17 Akan Jadi Agenda Tahunan

Pekaaksara

Bupati Sumenep Cup U-17

SUMENEP, pekaaksara.com – Turnamen Sepak Bola Bupati Sumenep Cup 2023 U-17 direncanakan menjadi agenda tahunan oleh Asosiasi Kabupaten (Askab) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur.

Mengingat, kata Ketua Askab PSSI Sumenep Febmi Noerdiansyah, turnamen seperti ini sangat jelas outputnya dalam menjaring bibit-bibit unggul dalam dunia sepak bola.

“Kita rencanakan Bupati Sumenep Cup U-17 menjadi agenda tahunan,” tuturnya, Minggu (01/10/2023) usai penutupan Turnamen Sepak Bola Bupati Sumenep Cup 2023 U-17.

Selain mencari bibit unggul, turnamen bergengsi ini menjadi ruang kreativitas bagi anak muda pecinta sepak bola untuk menyalurkan bakatnya.

Juga sebagai salah satu cara agar anak muda terhindar dari perilaku yang negatif.

Turnamen Sepak Bola Bupati Sumenep Cup 2023 U-17 yang melibatkan 27 Kecamatan se Sumenep usai digelar. Sejak kompetisi bergulir hingga pertandingan final berjalan lancar.

Dalam ajang ini, Tim Kecamatan Arjasa menjadi juara usai mengalahkan Kecamatan Pasongsongan dengan skor akhir 5-4 lewat tendangan adu penalti.

Pasongsongan sebagai juara 2, Masalembu dan Raas juara 3 bersama.

Sementara Bupati Sumenep Achmad Fauzi Achmad Fauzi Wongsojudo mengucapkan selamat kepada tim Kecamatan Arjasa sebagai juara pada kompetisi ini. Juga kepada Pasongsongan sebagai juara 2, Raas dan Masalembu yang sebagai juara 3 bersama.

Diharapkan, dengan juara yang diraihnya itu mampu menjadikan sebuah motivasi bagi anak muda untuk terus berlatih hingga menjadi pemain handal dan profesional.

“Saya sangat berharap bibit unggul Sumenep bisa menjadi pemain hebat dan bergabung dengan klub besar,” ucap Bupati Fauzi.

Bagi Kecamatan yang belum berkesempatan juara, pihaknya meminta agar jangan berkecil hati karena perjalanan masih panjang untuk menjadi sang pemenang.

“Terus semangat berlatih, tunjukan bahwa kalian bisa menjadi sanga juara,” pungkasnya. (*)

Baca Juga

Tinggalkan komentar

PASANG IKLAN DI SINI