SUMENEP, pekaaksara.com – Perssu Madura City telah melaunching jersey terbarunya untuk persiapan melakoni Liga 3 pada Desember 2023 mendatang.
Jersey anyar Perssu Madura City didominasi warna merah dan Hijau yang menjadi ciri khasnya. Perpaduan warna putih tengah tepat bawah dada.
Warna merah mengibaratkan semangat dan jiwa tinggi, energik, dan berani meraih kemenangan.
Sedangkan hijau, dengan melambangkan jiwa mental pemain yang tenang dan bijaksana.
Menariknya, jersey kali ini lebih elegan dan warnanya tidak mencolok sehingga nyaman dipandang. Bahkan menariknya, didepan banyak sponsor pendukung.
Peluncuran kostum Perssu Madura City dilakukan di Stadion A Yani, Pangelegur Sumenep, Jumat (20/10/2023) pagi. Turut hadir, Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo yang juga sebagai presiden klub.
Juga, pelatih baru yang didatangkan dari Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Budihadjo Thalib.
“Semoga, dengan jersey baru ini mampu memberikan semangat kepada tim kebanggaan masyarakat pulau ujung timur Madura ini,” harap Bupati Fauzi.
Pihaknya pun mengajak seluruh elemen masyarakat Sumenep untuk ikut serta berpartisipasi memberikan dukungan penuh kepada klub kebanggaan bersama ini agar bisa mencapai puncak kejayaannya.
“Mari sukseskan klub kesayangan kita bersama ini demi Kabupaten Sumenep yang makin jaya,” harapnya.
Sementara, Manajer Perssu Madura City RBMS Hadi Pradipta menjelaskan, pihaknya akan terus berupaya memajukan dunia sepak bola di Sumenep khususnya Perssu untuk mencapai puncak masa kejayaannya.
Dalam waktu dekat akan dilaksanakan seleksi para pemain unggul yang telah dipersiapkan sejak beberapa bulan lalu usai Turnamen Sepak Bola Bupati Sumenep Cup 2023 U-17. (*)